Sabtu, 12 September 2015

Jenis Plafon Rumah Yang Banyak Dijumpai Masa Sekarang Ini

Saya rasa anda sudah paham betul apa itu plafon rumah dan apa fungsinya bagi sebuah bangunan tempat tinggal anda. Ada banyak jenis plafon yang diketahui diantaranya berdasarkan jenis bahan yang dipergunakan.

Ada plafon GRC, plafon asbes, plafon tripleks, plafon gypsum. Beberapa jenis plafon tersebut seringkali kita jumpai di bangunan modern sekarang ini.

Bagaimanapun, di jaman sekarang ini penggunaan plafon grc akan lebih banyak memberikan keuntungan karena kelebihannya yang banyak dan mungkin hampir tidak ditemukan kekurangannya. Tentu saja apabila anda ada informasi seputar kekurangan daripada plafon GRC silahkan disharing melalui kota komentar di bawah ini.

Karena saya bukan ahli bangunan dan saya hanya mencari informasi berdasarkan sumber di internet, tapi setidaknya beberapa hal berikut dapat menjadi bahan pertimbangan anda sebelu memtuskan mau memakai plafon jenis apa.

Plafon GRC memiliki karakteristik diantaranya tidak berbahaya buat kesehatan manusia, dapat dipola tanpa adanya sambungan, serta bisa memilih desain dengan sesuai keinginan anda sendiri. Selain itu dalam hal pewarnaan, plafon jenis ini bisa tanpa melalui proses plamir terlebih dulu.

Plafon asbes memiliki karakteristik diantaranya memiliki ketahanan yang baik terhadap resiko akan kebocoran, namun demikian perlu anda garus bawahi bahwa partikel penyusun asbes bisa berbahaya apabila terhirup oleh manusia. bahan kimia yang terkandaung dalam material asbes bisa saja mengakibatkan paru-paru mengalami kerusakan.

Plafon tripleks memiliki karakteristik yaitu harganya yang relatif murah apabila dibandingkan dengan plafon jenis lainnya. Akan tetapi jika dilihat dari sisi ketahanan jelas kalah telak. Dan menjadi kekurangannya disamping kelebihanya yang berbiaya murah adalah kalau sudah terkena bocoran air maka akan gampang ternoda dan susah untuk dilakukan pengecatan.

Plafon gypsum juga banyak dipilih karena biasanya memiliki desain yang cantik, akan tetapi memiliki kelemahan tersendiri yaitu tidak tahan terhadap adanya kebocoran.

Itulah makanya, secara pribadi jika memang harganya masuk akal, maka saya akan lebih memilih plafon grc untuk kebutuhan plafon rumah karena akan lebih ekonomis baik dalam jangka menengah ataupun panjang.

Tapi, anda sebaiknya berkonsultasi dulu kepada orang yang ahli di bidangnya dan mintalah saran yang yang terbaik sesuai dengan kebutuhan anda.

1 komentar: